Ustad Abdul Somad |
Kabarsambas.com-Ustad Abdul Somad (UAS) hari ini, Rabu (4/11/2020) diagendakan ke kabupaten Sambas untuk bersilaturahmi dengan kerabat kesultanan istana Alwazikoebillah Sambas dan masyarakat kabupaten Sambas.
Agenda silaturahmi Kerabat Kesultanan Sambas yang digelar di Istana Alwatzikhoebillah Sambas dijadwalkan pada Rabu 4 November 2020.
Sementara, waktu pelaksanaannya pukul 20.30 WIB sampai selesai.
Surat pemberitahuan kedatangan UAS tersebut langsung ditandatangani oleh Putra Mahkota Kesultanan Sambas, Pangeran Ratu Muhammad Tarhan.
Pemberitaan tentang kedatangan Ustad Abdul Somad ini bukanlah yang pertama kalinya, sebelumnya pernah dikabarkan bahwa Ustad Abdul Somad akan berkunjung dan bertausyiah di Sambas, namun karena pandemi covid-19 kedatangan Ustad Abdul Somad pun dibatalkan. (Sai)